Kebakaran Melanda Dua Toko Di Jalan Jendral Sudirman Pekalongan
https://comal-news.blogspot.com/2017/03/kebakaran-melanda-dua-toko-di-jalan.html
Pekalongan - Dua toko di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Pekalongan, terbakar, Kamis (30/3/2017) jelang tengah malam.
Api pertama kali diketahui muncul di bengkel Sarana Motor sekitar pukul 23.30. Setelah api membesar, toko kelontong Toko Idjo yang ada di sebelahnya juga ikut terbakar.
Petugas kesulitan memadamkan api lantaran bengkel terkunci sementara pemiliknya tidak berada di toko. Keadaan semakin diperparah kerumunan warga yang mendekat di sekitar toko dan menyulitkan pergerakan petugas pemadam kebakaran.
Akhirnya api bisa dipadamkan dini hari, Jumat (31/3/2017). Tepat dua jam, si jago merah benar-benar bisa diatasi berkat kerja keras petugas pemadam kebakaran.
Kapolsek Pekalongan Timur, Kompol Agus Riyanto, menyebut api pertama kali muncul di bengkel.
"Api dari bengkel sangat cepat merembet ke sebelahnya, 10 menit dari laporan awal sudah membakar dua toko," kata Kapolsek.
Pihaknya belum bisa memastikan penyebab kebakaran tersebut termasuk kerugian yang diderita.
Polisi juga belum bisa meminta keterangan pemilik toko lantaran tak berada di lokasi.
"Pemilik bengkel tidak tinggal di bengkel. Kalau pemilik toko kelontong ada tapi masih shock. Belum kami mintai keterangan," imbuhnya.
Menurut Kapolsek, api cepat merambat dan membakar dua toko sekaligus lantaran isi toko mudah terbakar. Apalagi atap toko tersebut terbuat dari kayu dan papan sehingga si jago merah cepat merembet.